Bupati Minta Digunakan Untuk Kesejahteraan Masyarakat

MELAK – Masyarakat Kabupaten Kutai Barat yang tergabung dalam kelompok tani (Poktan) mendapat berkah pagi tadi, Senin 23/5/2016. Sebanyak 140 Poktan yang berasal dari 16 kecamatan se-Kubar, mendapat bantuan alat pertanian, benih tanaman dan bibit pertanian. Bantuan tersebut diserahkan Bupati Kubar FX Yapan, Wakil Bupati Kubar Edyanto Arkan dan Ketua DPRD Kubar Jackson Jhon Tawi di halaman Kantor Camat Melak.
Untuk alat bantu pertanian, terdapat 14 unit hand tractor atau traktor tangan yang diserahkan secara simbolis oleh Kepala Dinas Perkebunan Pertanian Perikanan dan Peternakan Kubar, Arifin Nanang. Bantuan yang berasal dari Kementerian Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal dan Transmigrasi Republik Indonesia tersebut, ditujukan bagi Badan Usaha Milik Kampung. “Disalurkan melalui Badan Pemberdayaan Masyarakat dan Pemerintah Kampung Kubar dan diterima secara simbolis oleh BUMK Peluatn Kampung Geleo Baru, Kecamatan Barong Tongkok,” ujar Kaswi, Kepala BPMPK Kubar, dalam acara pencanangan Peringatan Bulan Bhakti Gotong Royong Masyarakat ke-XIII dan Hari Kesatuan Gerak PKK ke 44 tahun 2016 di Kecamatan Melak.
Dijelaskan Kaswi dalam sambutan, ada sejumlah bantuan lainnya yang akan diterima 140 Poktan. Terbagi dalam tiga bidang, yakni Pangan, Kebun dan Ternak. Untuk Pemanfaatan Pekarangan untuk Pengembangan Pangan (Palawija), dengan penyerahan bantuan Benih Jagung 100 bungkus dan Benih Lombok 59 bungkus. Ditambah Pupuk NPK 121 kilogram, Pupuk Kandang 300 kilogram dan Herbisida 30 liter. Bantuan yang dibiayai APBD Kubar ini diserahkan secara simboli kepada Poktan Bina Karya Siram Makmur, Kecamatan Bongan.
Melalui Poktan Kaya Makmur Tering Seberang, Kecamatan Tering, diserahkan sebanyak 400.000 bibit Kelapa Sawit. Bibit tersebut untuk pengembangan kelapa sawit rakyat seluas 2.952,5 hektar yang diperuntukkan bagi 117 Poktan di 14 kecamatan.
Untuk pengembangan ternak, diserahkan juga bantuan berupa bibit Sapi BC sebanyak 400 ekor yang berasal dari APBN kepada 3 Poktan. Ada lagi bibit Babi 48 ekor untuk 2 Poktan, bibit Kerbau 7 ekor kepada 1 Poktan dan bibit Kambing 29 ekor bagi 2 Poktan yang dibiayai APBD Kubar. “Untuk bibit ternak itu diterima secara simbolis oleh Poktan Wadah Etam Melak Ulu, Kecamatan Melak,” jelasnya kepada KabarKubar.com.
Tidak hanya itu, 15 unit Pagar Listrik (Electric Fence) untuk padang penggembalaan sapi yang dibiayai APBN juga diserahkan kepada 15 Poktan dan diterima Poktan Sempekat Maju Kampung Sekolaq Oday, Kecamatan Sekolaq Darat. “Ada tambahan bibit Lombok, bibit kangkung, bibit terong sebanyak 60 paket kepada 4 kampung dan 2 kelurahan di Kecamatan Melak dari sumbangan Kadis Buntanakan, Bapak Arifin Nanang,” imbuh Kaswi.
Untuk benih Padi, diserahkan sebanyak 5.250 kilogram yang bersumber dana dari APBD Provinsi Kaltim untuk 210 hektar sawah. Bantuan ini diserahkan kepada 5 Poktan yang diterima Gabungan Poktan Punang Bersatu Kampung Sebelang Kecamatan Muara Pahu dan Kelompok Tani Giri Jaya Jambuk Makmur Kecamatan Bongan. Terakhir, vaksin Rabies sebanyak 3.000 dosis dari APBD Kubar dan 5.000 dosis dari APBD Kaltim yang secara simbolis diserahkan kepada dokter Kristin dan Bahriannor.
Bupati Kubar FX Yapan, berharap bantuan tersebut dapat dimanfaatkan dengan baik oleh para petani maupun peternak. Agar dapat mempermudah kegiatan pertanian dan peternakan dalam kesehariannya, yang berimbas pada peningkatan ekonomi dan kesejahteraan masyarakat. “Ini merupakan salah satu upaya yang dilakukan pemerintah untuk mendukung masyarakat, khususnya di bidang pertanian. Agar roda perekonomian lebih meningkat lagi, dan membuat hari esok menjadi lebih baik dari hari ini,” ujarnya kepada KabarKubar.com. #Sonny Lee Hutagalung