Dinas Kesehatan Kubar, Bangun 6 Posko Kesehatan

6 views

6 Posko dibangun di 6 Kecamatan Berbeda

Kepala Dinas Kesehatan Kutai Barat, Dr. Ritawati Sinaga. M.Si ( Istimewa )

SENDAWAR – KABARKUBAR.COM

Dinas Kesehatan Kabupaten Kutai Barat dalam rangka mengamankan Lebaran tahun 2023, membangun 6 Pos Komando Kesehatan disepanjang lintasan pemudik  mulai dari perbatasan  hingga Kabupaten Kutai Barat untuk mendukung kelancaran arus mudik dan balik.

Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Kutai Barat, Dr. Ritawati Sinaga mengatakan posko didirikan untuk menfasilitasi pemudik yang membutuhkan layanan kesehatan saat melakukan perjalanan menuju kampung halaman.

“Kami menyiapkan kurang lebih di 6 titik, mulai Kecamatan Penyinggahan sebagai wilayah yang berbatasan langsung dengan Kabupaten Kukar hingga di Ibukota Kabupaten Kutai barat,” jelas Ritawati.

Posko yang dibentuk Dinas Keseahatan Kabupaten Kutai Barat dengan kontak person yang bisa dihubungi pemudik. ( Istimewa )

Posko Kesehatan ini dilengkapi unit ambulance, tenaga dokter, tenaga perawat dan sopir, Tim medis akan membantu para pemudik yang membutuhkan pelayanan kesehatan saat menempuh perjalanan mudik.

Petugas medis ini disiagakan selama 24 jam penuh dengan sistem bergantian disetiap posko yang telah disediakan, Dinas Kesehatan juga menyiagakan  penuh seluruh Pusat Kesehatan Masyarakat di wilayah Kabupaten Kutai Barat tetap melayani piket jaga 24 jam.

Dinas Kesehatan Kutai Barat, menghimbau para pemudik agar mempersiapkan perjalanan dengan maksimal mulai dari kondisi fisik sampai kendaraan yang prima.

“Kepada para pemudik, kami berharap agar mempersiapkan dengan baik sebelum melakukan perjalanan, cek kondisi kendaraan, lalu kesehatan dan obat-obatan emergency,” pungkasnya.

Dinas Kesehatan melalui posko yang di bangun telah menyiapkan kontak petugas yang dapat di hubungi oleh pemudik yang membutuhkan layananan kesehatan.# Ekylovis

 

 

Komentar

comments