Kampanye di Mapai, Tokoh Linggang Promosikan Yakan

5 views

Yudi Hermawan: “Banyak kampung di Kubar yang belum tersentuh dibangun pak Yapan”

Antusias masyarakat Kampung Linggang Purwodadi dan sejumlah tokoh kawasan Linggang mendukung FX Yapan sebagai Calon Bupati Kutai Barat. SONNY LEE HUTAGALUNG/KABARKUBAR.COM

LINGGANG BIGUNG – KABARKUBAR.C0M
Sejumlah tokoh masyarakat kawasan Linggang di Kecamatan Linggang Bigung mengakui keunggulan FX Yapan dalam berbagai hal. Selain kinerjanya dalam menjalankan pemerintahan Kabupaten Kutai Barat bersama H Edyanto Arkan. Kiprah sebelumnya juga menjadi catatan baik untuk dipilih sebagai Bupati Kutai Barat di periode 2021-2024.

“Ini (Yapan) yang terbaik. Kemampuannya sudah kita lihat,” ujar Ekti Imanuel, Tokoh Pemuda kawasan Linggang pada Kampanye Dialogis Calon Bupati dan Wakil Bupati Kubar FX Yapan dan H Edyanto Arkan (Yakan) pada Jumat, 30 Oktober 2020.

Ekti yang juga anggota DPRD Provinsi Kalimantan Timur mengajak dan berpesan khusus kepada masyarakat kawasan Linggang. Khususnya Kampung Linggang Purwodadi yang biasa disebut Mapai. Ia mengatakan, kehadirannya bersama sejumlah tokoh kawasan Linggang, menjadi tanda bagaimana sosok Yapan dan Edyanto Arkan diakui yang terbaik.

Yudi Hermawan mengajak warga mendukung pasangan Yakan yang telah menunjukkan kinerja baik dalam pemerintahan dengan membangun daerah yang belum tersentuh. SONNY LEE HUTAGALUNG/KABARKUBAR.COM

Salah satu yang menjadi fokus penilaian kinerja baik kedua figur, menurutnya adalah pembangunan yang telah dijalankan dengan baik. Terutama pembangunan daerah atau kawasan yang sebelumnya belum tersentuh.

“Saya inginkan Linggang memenangkan bapak Yapan dan Arkan. Ini ikhtiar kita bersama. Kalau kami sampai berdiri di depan ini, harapan kita semua bersatupadu, bergotongroyong dan bersatu bersama Yakan,” ujar Ekti yang juga Ketua DPC Partai Gerakan Indonesia Raya Kubar pada pertemuan yang digelar di Jalan Masjid RT 4 Kampung Linggang Purwodadi.

Soal pembangunan itu diakui oleh Yudi Hermawan. Pria yang kini sebagai anggota DPRD Kubar dari Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan, mengakui baiknya pola pembangunan yang dilakukan Yapan. “Pak Yapan membangun dari bawah, dari yang tidak tersentuh. Banyak kampung di Kubar yang belum tersentuh dibangun pak Yapan,” katanya.

Kampanye Dialogis Calon Bupati dan Wakil Bupati Kubar FX Yapan dan H Edyanto Arkan (Yakan) pada Jumat, 30 Oktober 2020 di Jalan Masjid RT 4 Kampung Linggang Purwodadi. SONNY LEE HUTAGALUNG/KABARKUBAR.COM

Yudi yang pernah menjabat Kepala Kampung Linggang Melapeh, berharap masyarakat agar semakin merapatkan barisan untuk memenangkan pasangan calon Yakan. Untuk tim pemenangan yang ada, diajak untuk bekerja dan saling percaya. “Jangan ada yang sibuk mencari kesalahan teman. Tapi mari memenangkan Yakan,”  tegasnya.

Menurut Yudi, dalam Pemilihan Kepala Daerah pasti ada lawan tanding. Tapi yang terbaik di Pilkada Kubar 2020 adalah Yakan. Ia berharap Yakan terpilih untuk kedua kal. Apalagi Yapan sebagai calon yang diusung dan bahkan adalah Ketua DPC PDI Perjuangan Kubar. Sehingga harus didukung dan dimenangkan.



“Saya dan keluarga sudah rembuk dan siap menangkan Yakan. Tanggal 9 Desember nanti kita mendukung pasangan Yakan ,nomor urut 2. Salam dua jari,” ujarnya di hadapan warga setempat yang hadir dan menyimak orasi politik dengan antusias.

“Saya mengajak guyub rukun dan mendukung Pak Yakan sebagai Bupati dan Wakil Bupati Kubar periode 2021-2024. Seluruh warga komunitas Jawa di 10 kampung di dataran tinggi ini, 4 kampung di Bongan dan di Jempang 1,” ungkap Wasis Setyo Budiono, Tokoh Masyarakat asal etnis Jawa.

Pensiunan PNS ini memaparkan, Yapan adalah politisi senior di Kubar yang pernah menduduki jabatan Ketua DPRD Kubar selama tiga periode. Pengalaman Yapan dan Edyanto Arkan selaku birokrat tulen selama 32 tahun dinilai sudah cukup untuk menjalankan pemerintahan.

Wasis Setyo Budiono selaku tokoh masyarakat Kubar dari etnis Jawa, meminta warga agar tidak lupa datang ke TPS dan memilih Yakan yang programnya sudah jelas. SONNY LEE HUTAGALUNG/KABARKUBAR.COM

“Kita memilih bukan kaleng-kaleng. Kita lihat rekam jejak beliau selama kepemimpinannya yang terbukti warga kita selama ini aman dan damai. Banyak prestasi yang sudah dicapai dan programnya nyata,” katanya.

Beasiswa yang diberikan pemerintahan Yakan hingga 1.200 penerima disebut sebagai persiapan sumber daya manusia Kubar untuk menyambut rencana Ibu Kota Negara yang baru. Menghadapi IKN, harus siap di segala bidang.

Soal program, telah banyak yang dirasakan atau dinikmati masyarakat Kubar. Termasuk bidang pertanian dan peternakan yang dibarengi banyak bantuan untuk warga. Tergantung kita bisa manfaatkan. “Yakan tinggal melanjutkan dan menyempurnakan program. Ibarat bangun rumah, tinggal selesaikan bangunannya. Sudah selayaknya kita mendukung pasangan Yakan,” ujar Wasis.

“Sampaikan kepada sanak saudara lain yang tidak sempat hadir. Tolong, jangan sampai lupa atau golput, datang ke TPS dan memilih. Manfaatkan dan pilihlah yang programnya sudah jelas, nomor urut 2,” ajaknya.

“Kita sudah lihat apa yang telah dilakukan pemerintahan Pak Yapan dan Arkan. Kita harus mendukung dan memilih pasangan Yakan,” kata Suprianto, mantan Petinggi Linggang Purwodadi periode 2010-2015.



Dalam Kampanye Dialogis tersebut, juga dihadiri tokoh masyarakat etnis Jawa lainnya. Seperti Sri Upami yang pernah dua periode duduk sebagai Anggota DPRD Kubar. Tokoh setempat juga tampak antusias dalam pertemuan yang mengikuti protokol kesehatan itu. Antara lain, H  Pawit, Siran, Legiono, Malawi, Ambarsah, dan Hajjah Selamet Barokah.

Hadir juga tokoh masyarakat Kubar dan sejumlah politisi. Yakni Yansel, Anggota DPRD Kubar dari Partai Demokrat yang berasal dari Kampung Linggang Melapeh Baru. Ada juga Ketua DPD Partai Nasdem Kubar, Agus Sopian.

FX Yapan menyebut program yang telah dijalankan akan dilanjutkan, dan menyempurnakan dengan program lain yang dirancang bersama H Edyanto Arkan. SONNY LEE HUTAGALUNG/KABARKUBAR.COM

Sebagai kandidat, Yapan memaparkan sebagian program yang telah dijalankan dalam pemerintahannya. Termasuk prestasi yang diraih atas kinerja birokrasi bersama Edyanto Arkan. Salah satunya pengakuan pemerintah pusat melalui Badan Pemeriksa Keuangan yang menganugrahi Kubar predikat Wajar Tanpa Pengecualian dalam pengelolaan keuangan.

“Kami akan melanjutkan program yang telah berjalan, dan menyempurnakannya. Mohon dukungan bapak ibu sekalian, khususnya warga Linggang Purwodadi. Mari membangun Kubar bersama-sama, dan jangan lupa pilih Yakan pada 9 Desember 2020 nanti,” katanya. #Sonny Lee Hutagalung

 

Komentar

comments