KPU Tetapkan Pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati
BARONG TONGKOK – Persaingan ketat diprediksi bakal terjadi di Pesta Demokrasi Kabupaten Kutai Barat di Pilkada serentak, 9 Desember 2015 ini. Hal itu dipastikan usai KPU Kubar mengumumkan penetapan pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Kubar tahun 2015. Empat pasangan yang terdiri dari masing-masing dua pasang diusung partai politik dan dua dari jalur perseorangan atau independen.
Dengan surat KPU Kubar bernomor 270/183/KPU-kab.021.436.101/VIII/2015, ditetapkan pasangan Abed Nego dan Syaparudin yang didukung sebanyak 20.734 salinan KTP. Kemudian Amantius Ugau dan Muri dengan 18.131 salinan KTP. Sedangkan FX Yapan dan Edyanto Arkan diusung Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan, Partai Amanat Nasional, Partai Hati Nurani Rakyat dan Partai Keadilan Sejahtera. Empat partai tersebut memiliki 20 kursi di DPRD Kubar. Selanjutnya adalah Rama Alexander Asia dan Muhammad Djailani yang diusung Partai Demokrat, Partai Gerakan Indonesia Raya dan Partai Golkar yang punya 5 kursi di DPRD Kubar.
Menurut Ketua KPU Kubar, FX Irianto, sejak mendaftar Juli 2015, dilakukan verifikasi administrasi dan tes kesehatan kepada empat pasangan tersebut. Berdasarkan Peraturan KPU nomor 02 tahun 2015, Pasal 67 Peraturan KPU nomor 09 tahun 2015. Serta berita acara rapat pleno KPU nomor 65/BA/KPU-KUBAR/VIII/2015, tentang penetapan paslon Pilkada Bupati dan Wabup Kabupaten Kubar tahun 2015. “Dua paslon dari parpol dan dua pasangan dari independen dinyatakan lolos, baik administrasi maupun pencalonan,” jelasnya dalam keterangan Pers kepada sejumlah media, Senin (24/8/2015) di kantor KPU Kubar.
Ditambahkannya, Selasa (25/8/2015) besok, dijadwalkan pencabutan undian nomor urut empat pasangan itu. Acara berlangsung di Balai Pertemuan Umum Tanaa Purai Ngeriman, di kompleks perkantoran Bupati Kubar. Setelah pengundian nomor urut, Kamis (27/8/2015) ditentukan sebagai waktu kampanye perdana bagi keempat pasangan. “KPU mengimbau agar empat calon bupati dan calon wakil bupati itu dapat datang ke kantor KPU Kubar, dan bisa memasang baliho masing-masing pasangan di depan kantor KPU,” kata Irianto. #Sonny Lee Hutagalung