Final Voli Putri Kepek Cup I 2017

BARONG TONGKOK – KABARKUBAR.COM
Tim Voli Putri Kecamatan Barong Tongkok berhasil meraih predikat Juara 3 pada Final Voli Putri Kepek Cup I 2017, Minggu 10/9/2017 sore tadi. Setelah menumbangkan Tim Putri Kecamatan Mook Manaar Bulatn dengan skor 3-1, dalam permainan yang sengit.
Pelatih Barong Tongkok, Hill Ana, menurunkan timnya yang dikomandoi Herlina (4). Bertindak sebagai Setter, Melsi (2) dan Relinda Apriani (13) di posisi Libero. Sedangkan Spiker mengandalkan Yetri Lita (9), Ella Nandaresta (5) dan Herlina.
Di awal set pertama, Barong Tongkok mendominasi pertandingan dengan memimpin cukup jauh hingga berjarak 13 angka. Selisih skor itu terus berlanjut hingga set ini berakhir dengan skor 25-16.
Tertinggal satu set, Mook Manaar Bulatn meningkatkan tempo permainan. Sehingga tontonan makin menarik di Gelanggang Olahraga Desnan, Kelurahan Barong Tongkok itu. Permainan pun tampak berjalan seimbang, dengan saling kejar mengejar angka bagi kedua tim sejak awal set kedua.

Di pertengahan set kedua, Mook Manaar Bulatn ganti mendominasi permainan dengan meninggalkan Barong Tongkok 5 poin. Sayangnya di poin-poin akhir, Barong Tongkok bisa mengejar ketertinggalan dan sempat unggul 2 poin. Usaha Mook Manaar Bulatn tidak sia-sia, dan kembali merebut poin. Set kedua ini pun dimenangkan Mook Manaar Bulatn dengan skor 23-25.
Barong tongkok yang di Semi Final dikalahkan oleh Tim Putri Kecamatan Melak dengan skor 3-0, ngotot untuk merebut kemenangan di set ketiga. Tontonan makin menarik dengan perjuangan keras pemain kedua tim. Saling berbagi serangan ditampilkan kedua tim, sehingga terjadi kejar mengejar angka kembali dan permainan terlihat berimbang.

Hanya saja, di pertengahan hingga akhir set ketiga, Barong Tongkok berhasil memperlebar jarak dan menang dengan skor 25-14. Kedudukan pun berubah menjadi 2-1. Mook Manaar Bulatn menurunkan pemain andalannya yang dilatih Ristiyono dengan Mira (8) selaku Kapten Tim. Di posisi Libero ada Helmiyanti (12) dengan Setter, Susana (2). Sedangkan Spiker, ada Kristina Yanti (6) dan Eviyana (10).
Mook Manaar Bulatn yang dikalahkan Tim Putri Kecamatan Damai dengan skor 3-1 di Semi Final, kembali harus berjuang keras di set keempat. Permainan pun tampak makin sengit dan berjalan seimbang. Sejak pertengahan hingga akhir set keempat, skor tidak pernah terlampau jauh. Paling jauh hanya selisih 2 angka, dan kembali bisa dikejar.
Di akhir set ini, Barong Tongkok sempat tertinggal jauh. Namun kembali bisa menyamakan skor dan menutup set dengan skor 25-23. Barong Tongkok berhasil meraih gelar Juara 3 di pertandingan yang dipimpin Wasit Nilsius dan Supardi.
Inilah Pemain Kedua Tim:
Putri Barong Tongkok
12 Endi Haryati
4 Herlina
5 Ella Nandaresta
7 Efrin
10 Yola Nesa Audrey
2 Melsi
1 Olipina
6 Novela Desnatiara
9 Yetri Lita
11 Sarmila Lita
3 Nurvina
13 Relinda Apriani
8 Ira Marlena
Putri Mook Manaar Bulatn
5 Sumarti
4 Indri Andriyani
6 Kristina Yanti
3 Aprlia Merla Reni
10 Eviyana
7 Siska Melani
8 Mira
9 Norma Yunita
2 Susana
11 Rustami
12 Herlmi Yanti
13 Hera Milawati
Penulis: Soner Klend Sabbath Hutagalung
Editor: Sonny Lee Hutagalung