Akreditasi A dan Beragam Kegiatan Ekstrakurikuler

BARONG TONGKOK – KABARKUBAR.COM
Sekolah Menengah Pertama Negeri 1 Barong Tongkok di Kabupaten Kutai Barat membuka Penerimaan Peserta Didik Baru atau PPDB. Siswa baru diterima mulai Rabu, 22 Juni 2022 hingga Sabtu, 2 Juli 2022.
Kepala Sekolah SMPN 1 Barong Tongkok, Giarno mengatakan, sekolahnya menargetkan 256 siswa baru di tahun 2022. Untuk mengisi 8 ruang kelas dengan kapasitas 32 siswa perkelas.
Ia menjelaskan, PPDB tahun 2022 mengikuti sistem penerimaan dari Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan Republik Indonesia. Juga aturan dari Dinas Pendidikan Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Kutai Barat.
“Yakni sistem zonasi dengan persentase 50 persen, Jalur Prestasi 30 persen, Jalur Afirmasi 15 persen dan Jalur Perpindahan orang tua/mutasi 5 persen,” terangnya saat ditemui di ruang kerja.
Lebih lanjut dijelaskan Giarno, ada enam kelurahan dan kampung yang termasuk dalam Zonasi. Yaitu Kampung Asa, Kelurahan Barong Tongkok, Kelurahan Simpang Raya, Kampung Sumber Sari, Kampung Rejo Basuki dan Kampung Mencimai.
Untuk Jalur Prestasi dengan persentase 30 persen, yang dijadikan dasar penilaian adalah nilai Raport dari kelas 4, 5 dan 6 Sekolah Dasar. Nanti dilihat peringkatnya. “Jika belum terpenuhi yang 30 persen, bisa diambil dari yang peringkat di bawahnya,” ujarnya.

“Sedangkan Jalur Afirmasi ditujukan kepada peserta didik baru yang masuk kategori tidak mampu. Dibuktikan dengan adanyan Kartu Indonesia Pintar atau Surat Keterangan Tidak Mampu (SKTM) Kartu Prasejahtera,” imbuh Giarno.
Untuk tahapan PPDB sendiri, adalah dengan pendaftaran via Dalam Jaringan atau Online.
Seleksi Berkas dilakukan pada 4 Juli sampai 5 Juli 2022. Kemudian Pengumuman yang akan disampaikanpada 6 Juli 2022, dan tanggal 7 Juli sampai 8 Juli 2022 untuk Daftar Ulang. Terakhir adalah Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah atau MPLS pada 11-13 Juli.
Diketahui, sekolah negeri yang beralamat di Jalan Muhamad Yamin Kelurahan Simpang Raya, Kecamatan Barong Tongkok ini, merupakan SMP Negeri favorit dan memiliki Akreditasi A.
Sekolah yang sudah berdiri 41 tahun sejak diresmikan tahun 1981 lalu ini memiliki salah satu motto “Discipline is Key to be Success” atau Disiplin Adalah Kunci Menuju Sukses.
Sekolah ini juga memiliki bermacam kegiatan ekstrakurikuler. Di antaranya kegiatan Pramuka, Karate, Sepakbola Putra-Putri, Bola Volley Putra-Putri, Seni Tari, Seni Suara, Seni Musik, OSN IPA, dan Bahasa Inggris. #Kornelius Sunardi